judul gambar
Home » » Tradisi Membangunkan Makan Sahur Saat Ramadhan

Tradisi Membangunkan Makan Sahur Saat Ramadhan



Sahuur....Sahuuurrr.. Sahuuuur..... Bangun.. Bangun..Bangun... !!!!

Kaum Muslimin dan Muslimat Dusun Awar Awar dan kepoh Bagi yang belum makan sahuurr.. Segera makan sahurr.

Saat Ini waktu makan sahur menunjukkan Pukul 03.lebih 25 menit waktu kawasan Awar awar Bulumargi dan Sekitarnya.

Waktu Imsak tepat Pukul 04 lebih 7 menit, untuk itu waktu Imsak kurang 42 menit... ingkang dereng Sahurr... Enggal enggal Sahuurr...

Tangi tangi... Tangiii.. tangii.....

Kurang lebih seperti itulah Contoh Membangunkan Makan Sahur Ala Mr. Car Tadji.....

Selama bulan Ramadhan berlangsung kebiasaan yang sudah berjalan sejak lama dan sepertinya sudah menjadi sebuah tradisi yakni kegiatan membangunkan warga masyarakat di desa untuk makan sahur pada saat waktu sahur tiba.

Membangunkan warga untuk makan sahur di Desa Bulumargi di lakukan dengan banyak cara. Namun, membangunkan sahur di desa Bulumargi kebanyakan dengan cara memberikan pengumuman dengan menggunakan pengeras suara yang ada di Masjid dan Musholla.

Ada juga barisan anak-anak dengan gembira ria secara berkelompok ikut berpartisipasi membangunkan sahur dengan memainkan tetabuhan alat seadanya hingga terdengar harmonisasi irama yang menyenagkan atau yang sering disebut masyarakat desa dengan istilah Patrol Sahur..

Hal tersebut tentunya sangat membantu bagi kaum muslimin di desa yang hendak menjalankan puasa. sebagaimana diketahui Makan sahur sendiri merupakan salah satu ibadah yang di anjurkan oleh Rasulullah Muhammad SAW.


Ditulis Oleh: Desa Bulumargi - Deskripsi: Tradisi Membangunkan Makan Sahur Saat Ramadhan

Situs ini dibuat sebagai media publikasi DESA BULUMARGI agar masyarakat dengan mudah mengakses segala bentuk informasi. Terima kasih telah berkunjung dan membaca artikel Tradisi Membangunkan Makan Sahur Saat Ramadhan. Silahkan tinggalkan Komentar di bawah.

Gabung Kami: Facebook | Twitter | Google Plus :: Kembali kunjungi kami! ::

Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

PASANG IKLAN DISINI
Back To Top